Gaun Pengantin Muslimah Adat Jawa - Memiliki pilihan busana saat melakukan acara yang sakral seperti pernikahan memang menjadi pilihan yang bebas ditentukan sesuai dengan keinginan dari kedua mempelai. Namun alangkah lebih baik jika keinginan tersebut mampu meningkatkan minat masyarakat terhadap kebudayaan daerah asli Indonesia khususnya adat Jawa.
Gaun Pengantin Muslimah Adat Jawa Dengan Sentuhan Modern
|
Gaun Pengantin Muslimah Adat Jawa |
Sebenarnya busana adat Jawa tidak selalu harus mengikuti pakem yang ada. Kini sejumlah gaun pengantin muslimah adat Jawa bisa ditemukan di beberapa acara pernikahan yang merupakan hasil kreasi dari gabungan budaya lokal seperti adat Jawa dengan konsep modern yaitu berbentuk gaun. Keduanya dikombinasikan sedemikian rupa sehingga menghasilkan busana yang bisa digunakan oleh wanita muslimah yang ingin tetap menjaga auratnya meski ingin terlihat cantik dan berbeda di acaranya sendiri.
Banyak gaun pengantin adat Jawa modern yang tetap memberikan aksen unik khas Jawa baik itu dari segi warnanya maupun sejumlah bordiran unik khas yang membuat kita langsung mengingat bahwa busana tersebut merupakan busana khas daerah. Seperti pada gambar atau foto diatas yang sebagian besar pengaruh Jawa sangat terasa mulai dari bagian atas hingga bawah.
|
Baju Pengantin Adat Jawa Muslim |
Biasanya model
gaun pengantin muslimah adat Jawa menggunakan konsep atasan kebaya yang menggabungkan dua buah bahan yaitu bahan satin yang berkilau sebagai puring atau bagian dalamnya dan bahan tile yang diberi tambahan bordiran unik khas Jawa sebagai baju luarnya. Meski pada umumnya busana Jawa memiliki bagian terbuka pada daerah dada, hal tersebut bisa ditutupi dan tidak merusak suasana dari busana pengantin khas Jawa.
|
Baju Pengantin Adat Jawa |
Pada bagian bawah
gaun pengantin muslimah adat Jawa, bisa menggunakan bahan batik yang menggunakan konsep rok ataupun tetap mempertahankan bentuk aslinya yaitu berupa lembaran kain batik khas Jawa. Agar lebih terkesan seperti sebuah gaun yang cantik dan elegan, bahan tile untuk atasannya dibuat panjang pada bagian belakangnya sehingga menyerupai ekor atau bisa juga seperti pelapis kain batik.
|
Gaun Pengantin Kebaya Jawa |
Untuk memberi kesan kuat bahwa busana tersebut merupakan busana khas daerah Jawa, ornament di kepala tetap tidak berubah. Hanya saja bagi muslimah yang ingin menerapkan konsep tersebut harus menggunakan ciput ninja yang berwarna hitam plus diberi riasan pada dahinya sebagai tanda seorang wanita Jawa yang melangsungkan sebuah pernikahan.
Demikian contoh
gaun pengantin muslimah adat Jawa yang kini bisa dijadikan pilihan untuk anda yang ingin tetap melestarikan budaya daerah namun tetap ingin terlihat modern.
0 comments:
Post a Comment